Article Detail

CAROLUS DAY; PENTAS SENI SISWA SMP CAROLUS SURABAYA

Kegiatan Peringatan Santo Pelindung Sekolah, memang perlu dilakukan karena di situ akan diingat kembali atau disegarkan kembali semangat dan spiritualitas sang Santo Pelindung. Agar dengan sejenak “melihat” kembali Santo Pelindungnya, sebuah komunitas akan bergerak kembali ke jalur semangat spritualitas itu.

Dalam rangka Perayaan Peringatan Santo Pelindung, SMP Santo Carolus Surabaya, Kamis 9 November 2017, mengadakan beberapa kegiatan mulai dari lomba-lomba, pentas seni, sampai kegiatan bazaar.

Dengan dikoordinir oleh ibu Wiwik Retnaningtyas (pengampu bidang studi IPA – Biologi), panitia berhasil menggelar Syukuran ini menjadi sebuah ajang yang sangat meriah dan sungguh melibatkan seluruh komunitas SMP Santo Carolus. Mulai dari Tim Guru Karyawan, para siswa, juga nampak peran serta para orang tua, kendati terbatas peran “dibalik layar” para putra putrinya.

Selamat Pesta Nama Santo Pelindung SMP Santo Carolus, 4 November 2017 !!!                                    

 

***dods
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment