Article Detail
PATRIOTISME DIBANGUN TERUS MENERUS
Sikap nasionalis pada diri harus dibangun terus. Sikap cinta tanah air
dan bangsa harus terus dipupuk senantiasa. Sikap ini tidak bisa mandeg,
memupuknya setiap saat dan bisa dilakukan secara periodic, misalnya dengan cara
upacara bendera setiap hari senin atau minimal satu bulan sekali dan ditambahi
dengan peringatan hari-hari nasional.
Untuk mengawali semester genap tahun pelajaran 2022/2023 ini, sekaligus
menggugah kembali nilai-nilai patriotism sekali mengingatkan kembali tanggung
jawab sebagai peserta didik, Senin, 9 Januari 2023 diadakan upacara bendera.
Upacara yang dilaksanakan oleh SMP Santo Carolus ini, mengambil tempat di
lapangan olah raga kompleks Santo Carolus.
Dengan diikuti oleh semua peserta didik dan dengan Pembina ibu Erowati, guru BK, para siswa diingatkan kembali membangun semangat nasionalisme yang tak mengenal menyerah. Pun juga dengan tanggung jawab sebagai seorang pelajara yang juga harus terus berjuang menyelesaikan semua program belajar di SMP Santo Carolus ini. (dod’s)
-
there are no comments yet