Article Detail
MPLS 2021/2022 Hari ke-1
Tanggal 12 Juli 2021 merupakan saat yang paling istimewa bagi peseta didik baru tahun pelajaran 2021/2022 karena mereka memasuki masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) yang dilakukan secara daring.
Pada pukul 07.20 para peserta didik baru harus siap sedia di ruang zoom, mengenakan seragam nasional lengkap, untuk mengikuti upacara pembukaan MPLS. Tak ketinggalan pula kakak OSIS yang ikut membantu mengawasi jalannya upacara agar berjalan dengan khidmat. MPLS resmi dibuka oleh ibu Novi Tribawanti, S.Pd selaku kepala sekolah.
Selesai upacara, Peserta didik memasuki sesi pertama MPLS tentang spiritualitas Carolus Borromeus dan Bunda Elizabeth Gruyters yang dibawakan oleh Suster Hanna, CB. Dalam pemaparan materinya, Suster Hanna menekankan betapa pentingnya spiritualitas dalam diri seseorang. “Spiritualitas inilah yang nantinya mendasari lahirnya pendidikan karakter Tarakanita dalam bentuk CC5”, lanjutnya.
Setelah sesi pertama selesai, peserta didik memasuki sesi kedua yang mengangkat Visi Misi Pendidikan Tarakanita yang dibawakan oleh bapak Drs. Dody Noerdianto.
Yuk kita lihat videonya
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment