Article Detail

Kerjabakti Demi Kebersihan Lingkungan

Pandemi ?
Tak menghalangi niatan baik apapun itu bentuknya.
Tak membuat kerja untuk suatu kondisi dan keadaan yang asri menjadi mandeg.
Semua tetap harus berjalan.

Begitulah sebuah gambaran bagaimana Tim OB (Office Boy) di SMP Santo Carolus melaksanakan apa yang menjadi tanggungjawabnya.
Mereka terus bekerja untuk mendukung gerak langkah program kebersihan, kenyamanan, dan keamanan dari unit sekolah.
Setiap hari, ada target dan sasaran yang sudah ditetapkan apa yang harus dilakukan. Kepala sekolah, Ibu Novi Tribawanti bersama staff sarana prasarananya terus menggiatkan dan mendorong kepada Tim OB ini untuk makin tumbuh kesadarannya. Kesadaran bahwa di sekolah ini, walaupun tidak ada siswa atau bahkan guru dan karyawannya berlaku sistem kerja shifting, tetapkan bahwa sekolah ini juga harus menunjukkan nafas kehidupannya, serta menunjukkan niatan bertanggung jawab atas kepercayaan yang sudah diletakkan oleh orang tua peserta didik juga oleh masyarakat. Maka dari itu pada Senin, 14 Maret 2022 dilakukanlah kerjabakti.

Mulai dari kebersihan lantai, terjaganya kesehatan toilet, terjaganyanya peralatan agar tetap bisa digunakan, hijaunya, rapinya, indahnya, sampai rindangnya tanaman juga menjadi target. Mulai lantai bawah hingga lantai atas (hall olah raga), terus terjamah oleh tangan-tangan mereka.
BERSIH….NYAMAN…AMAN !! *dod’s

https://buff.ly/3nj7mks⠀
#smpsantocarolussurabaya
#yayasantarakanita
#sekolahtarakanita
#tarakanitasurabaya
#cerdasberintegritas
#ppdbtarkisby
#merdekabelajar
https://bit.ly/ppdb_smpcarolussby


Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment